GURAME TERBANG ALA RESTO
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 ekor ikan gurame, masing-masing seukuran 500 gram
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh air jeruk nipis
75 gram maizena
minyak untuk menggoreng
Bahan Saus:
2 sendok makan margarin
1 siung bawang putih, dicincang
1 buah cabai merah, dibuang biji, diiris korek api
2 cm jahe, dimemarkan
75 gram saus tomat
1 sendok teh kecap inggris
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
3/4 sendok teh gula pasir
250 ml air
2 sendok teh tepung sagu dilarutkan dalam 2 sendok makan air
1 batang daun bawang, diiris
1/2 sendok teh air jeruk nipis
Cara membuat gurame terbang :
- Belah sisi-sisi gurame dari ekor sampai ke kepala tidak putus.
- Lumuri ikan gurame dengan garam, merica bubuk dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Gulingkan di atas maizena.
- Jepit tulang tengahnya dengan penjepit. Goreng sambil dijepit sampai matang.
- Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih, cabai merah, dan jahe sampai harum.
- Masukkan nanas, saus tomat, kecap inggris, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air kaldu. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Aduk sampai meletup-letup. Masukkan daun bawang, kacang polong, dan air jeruk nipis . Aduk sampai layu. Angkat.
- Sajikan ikan gurame bersama sausnya.
Untuk 8 porsi
0 comments:
Post a Comment